oleh

Ribuan Masyarakat Takengon Antusias Sambut Kirab Obor Api PON XXI

Ribuan masyarakat dan pelajar di Kabupaten Aceh Tengah, Provinsi Aceh, menyambut dengan penuh semangat kehadiran Kirab Obor Api PON XXI Aceh-Sumut yang tiba pada Selasa (3/9/2024).

Rombongan kirab obor PON XXI Aceh-Sumut disambut hangat oleh masyarakat di perbatasan antara Kabupaten Bener Meriah dan Aceh Tengah.

Api PON disambut, dan dibawa ke Pendopo Bupati Aceh Tengah. Penjabat Bupati Aceh Tengah Subhandhy, AP menyambut Api PON dari salah seorang Legend olahraga Gayo, Ucok Tarigan.

Baca Juga  Vaksinasi Covid-19 Massal untuk Insan Pers akan Dihadiri Presiden - Termasuk Vaksinasi dalam Rangka HPN 2021

Sorak sorai masyarakat penuh keriangan dan teriakan tak pernah hening saat upacara digelar. Penjabat Bupati Subhandhy lalu menyampaikan, ini adalah kegaiatan yang mungkin akan lama ke kembali kedaerah ini.

“Semoga kita semua dalam perhelatan ini bisa menyambut para Olahragawan dengan silaturahmi dan keramahan,” ucap Subhandhy sambil menyampaikan PON membawa berkah pembangunan di Takengon.

Baca Juga  Sekda Aceh Beri Arahan Nakes Agar Tuntaskan Vaksinasi

Semalam, Obor Api PON bertahan di Pendopo setempat, masyarakat serta ASN ramai berfoto mengabadikan momen yang langka dan hadirnya tak terduga didaerah ini.

Pagi tadi (Kemarin-red) sekira pukul 09.15 Wib Api PON kembali menyusuri Kabupaten lain. Artinya apa Api PON adalah mengelorakan semangat persatuan dalam Olahraga di Indonesia.

“Kita bisa berbeda kabuapten serta provinsi tapi kita satu semangat untuk olahraga dam semangat kebersamaan,” ungkap Subhandhy Penjabat Bupati Aceh Tengah.

Baca Juga  Kebangkitan UMKM Pasca Pandemi, Naik Kelas Ke Retail Modern

News Feed